iKalteng.com
FOTO : Ketua KPU Kabupaten Gunung Mas Elfrinst Gunandry Tumon
Gunung Mas

KPU Siapkan Doorprize Jalan Sehat dan Senam Zumba

GUNUNG MAS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gumas akan menggelar jalan sehat dan senam zumba pemilihan kepala daerah (pilkada) tahun 2024, pada Minggu (17/11), dimulai pukul 06.00 WIB sampai selesai. “Dalam pelaksanaan jalan sehat dan senam zumba, kami sudah menyiapkan hadiah doorprize menarik untuk para peserta,” ucap Ketua KPU Kabupaten Gumas Elfrinst Gunandry Tumon, Rabu (13/11).

Dia mengakui, hadiah doorprize itu berupa satu unit sepeda listrik, empat unit sepeda, hingga 50 paket sembako. Selain itu, juga disediakan kaos untuk peserta jalan sehat dan senam zumba. “Kaos akan kami bagikan ketika masyarakat datang ke kantor KPU sebelum pelaksanaan jalan sehat,” ujarnya.

Untuk jalan sehat, akan mengambil start dan finis di halaman kantor KPU. Ditargetkan akan ada ribuan peserta dari masyarakat, yang turut berpartisipasi dalam pelaksanaan jalan sehat dan senam zumba. “Kegiatan ini dilaksanakan juga sebagai upaya untuk menyosialisasikan ke seluruh lapisan masyarakat, terkait tahapan pilkada serentak,” terangnya.

Dia meminta kepada seluruh masyarakat agar datang ke Tempat Pemungutan Duara (TPS) pada 27 November 2024 untuk menggunakan hak pilih, dengan memilih calon gubernur dan wakil gubernur kalteng serta calon bupati dan wakil bupati gumas. “Satu suara menentukan pembangunan Gumas lima tahun kedepan. Pilih calon kepala daerah sesuai hati nurani, bukan memilih karena ada intimidasi atau iming-iming tertentu,” pungkasnya.

(gmn/ikalteng.com)

Berita Terkait