iKalteng.com
RAKOR : Ketua KPU Kabupaten Gumas Elfrinst G Tumon, Komisioner KPU Sugiono, Sekretaris KPU Fransiskus Hartanto, Ketua Bawaslu Yepta H Jinal, anggota Bawaslu Sukjani, perwakilan polres, TNI, PLN, BPBD dan paslon, melakukan rakor persiapan pelaksanaan debat publik kedua, di aula kantor KPU setempat, Rabu, 6 November 2024.
Gunung Mas

KPU Gelar Rakor Matangkan Persiapan Debat Publik Kedua

GUNUNG MAS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gumas menggelar rapat koordinasi (rakor) persiapan pelaksanaan debat publik kedua paslon pemilihan bupati dan wakil bupati gumas tahun 2024. “Pelaksanaan rakor untuk mematangkan berbagai persiapan debat publik kedua,” ucap Ketua KPU Kabupaten Gumas Elfrinst G Tumon, Rabu, 6 November 2024.

Rakor persiapan debat kedua ini sangat penting, karena sebagai evaluasi penyelenggaraan debat pertama, dan melakukan persiapan maksimal agar debat publik kedua dapat berjalan lebih baik dan lebih sukses. “Rakor juga merupakan upaya memaksimalkan debat publik kedua, sehingga tersaji dengan baik,” terangnya.

Dia mengatakan, kesuksesan  debat publik kedua tidak hanya bergantung penyelenggara saja. Tetapi juga perlu komitmen dari seluruh tim paslon untuk mengikuti agenda debat publik kedua dengan aman, nyaman, dan tertib. “Kami telah merumuskan tata tertib debat kedua, yang diharapkan dapat dipatuhi setiap tim paslon,” jelasnya.

Dalam rakor tersebut, ada beberapa evaluasi yang dibahas, seperti melakukan pemisahan lokasi parkir tim paslon untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, dan membuat dua pintu masuk sehingga tidak terjadi penumpukan orang ketika pemeriksaan id card. “Kami juga meminta kepada tim paslon agar datang lebih cepat ke lokasi debat, sehingga pelaksanaan debat publik berjalan tepat waktu,” pungkasnya.

(gmn/ikalteng.com)

Berita Terkait