iKalteng.com
DPRD Katingan

Tingkatkan Keamanan dan Kewaspadaan Selama Musim Mudik

KASONGAN – Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Budy Hermanto, mengimbau kepada seluruh warga Kabupaten Katingan untuk meningkatkan keamanan dan kewaspadaan disaat musim mudik dan menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah ini.

Politisi dari Gerindra ini menekankan kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga keamanan rumah bagi mereka yang akan melakukan mudik dan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Pasalnya, pada periode tersebut, rumah rentan untuk menjadi sasaran tindak kriminalitas seperti pencurian.

“Dalam menghadapi musim mudik dan Idulfitri, saya mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Katingan untuk memastikan keamanan rumah dengan mengunci pintu dan jendela. Jangan biarkan barang berharga atau dokumen penting tertinggal,” kata Budi, Senin, 17 Juni 2024.

Selain itu, Budy juga mengingatkan bagi warga yang melakukan perjalanan mudik dengan kendaraan bermotor atau menggunakan transportasi sungai untuk selalu waspada dan berhati-hati. Selain berhati-hati, masyarakat juga diingatkan untuk beristirahat jika merasa lelah selama mudik.

“Jika merasa lelah, lebih baik berhenti dan istirahat. Jangan memaksakan diri. Tujuannya agar kita dapat mencapai tujuan dengan selamat dan berkumpul dengan keluarga,” ucapnya.

Budi berharap masyarakat bisa menyadari akan pentingnya keamanan dan kewaspadaan, terutama dalam menghadapi situasi yang rawan seperti musim mudik dan perayaan Idulfitri.

“Semoga, seluruh masyarakat Katingan dapat menjalani perjalanan dengan aman dan nyaman serta dapat berkumpul dengan keluarga tanpa kendala, dan merayakan Idulfitri penuh kebahagiaan,” pungkasnya.

(feb/iklateng.com)

Berita Terkait