iKalteng.com
FOTO : Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas Dewi Sari
DPRD Gunung Mas

Pemerintah Harus Turun Langsung Membina Koperasi

GUNUNG MAS – Anggota DPRD Kabupaten Gumas Dewi Sari meminta kepada dinas terkait, untuk turun langsung membina koperasi yang ada di daerah ini. Terlebih lagi, perkembangan koperasi di suatu daerah terjadi karena adanya pembinaan dari pemerintah. “Kami ingin hal seperti ini harus dilakukan, dimana pemerintah bisa turun langsung untuk membina koperasi,” kata Dewi Sari, Selasa, 11 Juni 2024.

Dia menuturkan, dengan adanya pembinaan langsung dari pemerintah setempat, tentu pengurus maupun anggota akan mampu mengembangkan koperasi menjadi lebih maju kedepan. Keberadaan koperasi akan mampu memperkuat perekonomian di suatu daerah. “Kami ingin pemerintah serius dalam melakukan pembinaan dan selalu mendorong koperasi berkembang. Caranya dengan mengoptimalkan seluruh potensi yang ada, baik itu perkebunan, peternakan, pertanian, dan lainnya,” jelasnya.

Politikus Partai Gerindra ini menyampaikan, kedepan dalam peningkatan pemberdayaan koperasi, dan memacu produktivitas usaha koperasi, harus memanfaatkan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang tersedia. “Dengan tekad, semangat, kerja keras dan dukungan pemerintah, maka diharapkan akan bisa mengembangkan koperasi, sehingga mampu berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi,” tandasnya.

(gmn/ikalteng.com)

Berita Terkait