iKalteng.com
FOTO : Ketua DPRD Kabupaten Gumas Akerman Sahidar
DPRD Gunung Mas

Ubah Pola Pikir untuk Menjadi Budaya Tanam

GUNUNG MAS – Ketua DPRD Kabupaten Gumas Akerman Sahidar mengajak seluruh masyarakat di daerah ini, untuk mengubah pola pikir, dari yang awalnya terbiasa dengan budaya petik menjadi budaya tanam. “Kami ingin masyarakat mampu mengubah pola pikir dari budaya petik ke budaya tanam, agar penghasilan mereka terukur dan pasti,” kata Akerman, Kamis, 23 Mei 2024.

Sejauh ini, pemerintah sudah menyusun berbagai program yang bertujuan untuk mengubah pola pikir masyarakat, seperti pembagian bibit ternak, bibit ikan, cetak sawah, dan lainnya. Kalau program itu berhasil, maka masyarakat akan memiliki penghasilan yang terukur dan pasti. “Untuk itu, kami ingin seluruh masyarakat dapat mengikuti dan mendukung program pemerintah, baik itu pusat, provinsi, kabupaten, kecamatan, hingga desa/kelurahan,” tuturnya.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini juga mengatakan, berbagai program yang diberikan pemerintah tidak lain bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Kami minta masyarakat dapat mengikuti dan mendukung apa yang menjadi program pemerintah. Bantuan bibit ternak, ikan, dan lainnya yang telah diberikan oleh pemerintah harus dapat dikelola dengan baik,” tandasnya.

(gmn/ikalteng.com)

Berita Terkait