iKalteng.com
Anggota DPRD Gumas, Rayaniatie Djangkan.
DPRD Gunung Mas

Perempuan Harus Berkiprah Disegala Bidang

GUNUNG MAS – Memperingati Hari Kartini ke-145 tahun 2024, kaum perempuan di Kabupaten Gumas diminta untuk mempersiapkan diri menjadi perempuan handal sebagai pelaku pembangunan. Jangan menyia-nyiakan perjuangan Kartini yang telah mengangkat harkat dan martabat kaum perempuan.

“Peringatan hari kartini harus disikapi oleh kaum perempuan untuk menjadi sosok cerdas, bijaksana dan berkiprah di segala bidang pembangunan,” kata Anggota DPRD Kabupaten Gumas Rayaniatie Djangkan, Senin 22 April 2024.

Dia mengatakan, kepeloporan kartini perlu ditiru seluruh kaum perempuan di daerah ini dengan terus bangkit dan menjadi pelopor dalam memberantas kebodohan dan kemiskinan hingga sejajar dengan kaum pria. “Kami ingin kaum perempuan lebih bersemangat dalam meningkatkan partisipasi pembangunan, sehingga cita-cita Kartini dapat terwujud,” tegas dia.

Politisi PAN ini menyakini, seluruh kaum perempuan di daerah ini pasti bisa berkarya. Pasalnya, Kartini sudah membuka jalan yang baik bagi kaum perempuan. Perjuangan Kartini itu harus dimanfaatkan. “Saya yakin semangat Kartini ini dapat mendorong kaum perempuan di Kabupaten Gumas akan semakin kuat untuk berperan aktif dalam pembangunan,” terangnya.

Dia mengakui, momentum Hari Kartini senantiasa diperingati setiap tahun. Namun, hendaknya jangan pada saat peringatan saja menampilkan hasil karya dan cipta dari kaum perempuan. Lebih daripada itu, setiap hari, setiap masa tetap berjuang dan bercitra. “Saya ingin ke depan kaum perempuan bertambah jaya, perkasa dalam menjaga nama besar bangsa, negara, masyarakat dan nama baik keluarga,” tandasnya.

(gmn/ikalteng.com)

Berita Terkait