GUNUNG MAS – Wakil Ketua I DPRD Gunung Mas (Gumas) Binartha mendukung dan menyambut baik pelaksanaan Kejurnas Grasstrack Regional IV Kalimantan Tahun 2024, dimana Kabupaten Gumas akan menjadi tuan rumah pada even yang digelar pada 4-5 Mei, di Sirkuit Antang Sakti Kuala Kurun.
“Saya menilai kejurnas ini nanti bisa menjadi ajang untuk penyaluran bakat generasi muda di bidang otomotif, khususnya grasstrack untuk bisa meraih prestasi,” ujar Binartha, Jumat 8 Maret 2024. Selain itu, even tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk memperkokoh silaturahmi dan saling bertukar pengalaman antar sesama pembalap dari dalam dan luar Kabupaten Gumas.
“Saya berharap kejurnas nanti berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi peningkatan perekonomian masyarakat,” tuturnya. Politisi Partai Golkar ini menuturkan, peminat masyarakat pada olahraga otomotif sangat besar. Itu terbukti dengan membludaknya penonton pada event grasstrack sebelumnya.
“Saya juga yakin para pembalap lokal juga mampu meraih prestasi dan mengharumkan nama daerah pada even ini,” tuturnya. Pria yang akrab disapa Obin ini juga meminta kepada panitia penyelenggara agar bekerja maksimal untuk mempersiapkan semua hal yang diperlukan, sehingga nantinya berjalan dengan baik dan mampu menyedot minat masyarakat untuk menyaksikan.
Sementara itu, Ketua Panitia Kejurnas Grasstrack Regional IV Kalimantan Try Pebriadi mengakui, berbagai persiapan terus dilakukan dalam rangka menyukseskan kejurnas grasstrack. Salah satunya adalah melakukan peninjuan sirkuit.
“Dari peninjauan itu, ada beberapa pembenahan terhadap sirkuit yang perlu dilakukan, seperti penggusuran untuk pembenahan lintasan sirkuit, tempat pelaku UMKM berjualan, tempat penonton, jalan masuk ke lokasi sirkuit, dan sarana prasarana pendukung lain,” tukasnya.
(gmn/ikalteng.com)