iKalteng.com
Pj Bupati Murung Raya, Hermon saat meninjau pelaksanaan Gerakan Pangan Murah di Kantor Kelurahan Beriwit, Kecamatan, Murung, Rabu 6 Maret 2024. (Foto: Caca/Ikalteng)
Murung Raya

Gerakan Pangan Murah, Pemkab Pastikan Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan

MURUNG RAYA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah di halaman Kantor Kelurahan Beriwit, Kecamatan, Murung, Rabu 6 Maret 2024.

Gerakan ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menjaga stabilisasi pasokan dan harga pangan, serta untuk pengendalian inflasi.

Penjabat Bupati Murung Raya, Hermon mengatakan, Gerakan Pangan Murah tersebut dilaksanakan, baik menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), Dekonsentrasi, maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

“Selain untuk stabilisasi pasokan dan harga pangan, Gerakan Pangan Murah ini juga dilaksanakan dalam rangka menyambut hari raya keagamaan, yaitu bulan suci Ramadan serta Hari Raya Idulfitri,” kata Hermon.

Hermon bilang, Gerakan Pangan Murah sudah cukup masif dilakukan, baik di tingkat pusat, provinsi hingga kabupaten. Gerakan ini juga akan terus dilakukan karena sudah menjadi program nasional maupun daerah untuk mewujudkan Murung Raya yang terhindar dari kerawanan pangan.

Untuk semakin membantu masyarakat, Pj Bupati pun memberikan potongan harga secara pribadi terhadap salah satu bahan pokok, yakni gula yang dijual pada kegiatan Gerakan Pangan Murah itu.

“Bulog menyediakan gula sebesar 500 kilogram yang dijual dengan harga Rp18 ribu. Secara pribadi saya memberikan potongan harga sebesar Rp3 ribu. Jadi untuk gula dijual dengan harga Rp15 ribu per kilogram,” ucapnya.

Sementara itu Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan, Indah Pahrianoor mengatakan bahan pokok yang dijual dalam gerakan ini sedikit lebih murah dari harga pasaran di Kota Puruk Cahu.  “Disediakan beras premium serta medium, gula, telur ayam, minyak goreng, bawang putih, bawang merah, mi instan serta sarden,” pungkasnya.

(ca/ikalteng.com)

Berita Terkait