iKalteng.com
Gunung Mas

AKBP Theodorus Priyo Santosa Menjabat Kapolres Gunung Mas

GUNUNG MAS – Pucuk pimpinan di Kepolisian Resor (Polres) Gumas mengalami pergantian. Kapolres lama AKBP Asep Bangbang Saputra dimutasikan menjadi Kapolres Barito Selatan. Penggantinya adalah AKBP Theodorus Priyo Santosa, yang sebelumnya menjabat Kasubdit 4 Ditreskrimsus Polda NTT.

Kedatangan Kapolres Gumas yang baru disambut dengan tradisi dan acara adat potong pantan, yang dilanjutkan prosesi tampung tawar, lalu jajaran penghormatan, serta prosesi pedang pora sebagai tanda penghormatan masuk ke Mapolres Gumas.

Tradisi itu dihadiri forkopimda, seluruh pejabat utama polres, para kapolsek jajaran dan seluruh personel. Usai penyambutan, kegiatan dilanjutkan dengan acara pisah sambut kapolres dan ramah tamah bersama seluruh personel.

“Terima kasih atas sambutan hangat dari seluruh personel Polres Gumas. Saya akan melanjutkan program kerja yang sudah ada dan terus berupaya maksimal untuk menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar Kapolres Gumas yang baru AKBP Theodorus Priyo Santosa, Sabtu 30 Desember 2023.

Terpisah, Kapolres Gumas yang lama AKBP Asep Bangbang Saputra memberikan apresiasi dan berterima kasih kepada seluruh personel yang telah mendukung selama masa jabatan memimpin Polres Gumas, sehingga kamtibmas tetap terjaga dan kondusif.

“Dengan kepemimpinan kapolres yang baru, maka saya yakin Polres Gumas akan semakin maju dan profesional untuk menjaga kamtibmas. Apalagi menjelang pemilu,” terangnya. Sementara itu, Wakapolres Gumas Kompol Tri Wibowo menambahkan, setiap kedatangan pejabat yang baru selalu disambut dengan berbagai tradisi dan acara adat.

Itu menjadi bentuk penghormatan dan rasa kekeluargaan diantara pimpinan maupun personel polres. “Tradisi penyambutan kapolres baru ini merupakan salah satu bentuk kekeluargaan seluruh personel, sekaligus menunjukkan semangat solidaritas dan kekompakan di lingkungan Polres Gumas,” pungkasnya.

(gmn/ikalteng.com)

Berita Terkait